LAPORAN OBSERVASI LAPANGAN DIKLAT PIM III ANGKATAN II TAHUN 2009 BLUD

 Kegiatan Observasi Lapangan (OL) Diklatpim Tingkat III Depdagri Angkatan II BLUD Pemerintah Kota Lubuklinggau dilaksanakan di Kota Bandung Provinsi Jawa Barat mulai dari tanggal 20 s/d 25 Desember 2009 diikuti oleh seluruh peserta Diklat sebanyak 40 peserta.

 1.       Pada hari Sabtu, tanggal 19 Desember 2009 pukul 19.00 WIB peserta berkumpul di Bandiklat Kota Lubuklinggau untuk persiapan pemberangkatan ke   Palembang menuju Bandung. Dan pukul 20. 30 WIB peserta berangkat ke Palembang setelah dilepas pemberangkatannya oleh Kepala Bandiklat Kota Lubuklinggau yang diwakili oleh Sekretaris Bandiklat, Bapak Drs. H. Bahrudin, M.Si.

 2.       Hari Minggu, pukul 05.00 WIB dinihari seluruh peserta OL sudah tiba di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, kemudian melaksanakan sholat Shubuh dan bersiap-siap chek in guna pemberangkatan ke Jakarta dengan pesawat Garuda. Tepat pukul 07.45 WIB pesawat terbang menuju Jakarta dan tiba di Bandara Sukarno Hatta Jakarta pada pukul 08.45 WIB. Selanjutnya dengan naik bis Star Blue peserta Diklat berangkat menuju Bandung. Sebelum menuju Hotel Jayakarta Bandung, tempat peserta menginap, peserta melakukan wisata ke obyek wisata Tangkuban Perahu dan obyek wisata Air Terjun Maribaya. Setelah makan malam di Rumah Makan/Kedei Teteh dengan masakan khas Sunda peserta Diklat berangkat menuju ke Hotel Jayakarta, Jl. Juanda Bandung untuk bersiap-siap mengikuti Kegiatan Pengarahan Program. Pada pukul 20.30 WIB bertempat di ruang pertemuan Dayang Sumbi Room Hotel Jayakarta peserta Diklat mendapatkan Pengarahan Program dari Bapak Jonggi Tambunan (dari Banduklat

 3.       Pada hari Selasa, tanggal 22 Desember 2009 pukul 09.00 WIB peserta Diklatpim diterima oleh Walikota Bandung yang diwakili oleh Kepala Bidang Diklat BKD Kota Bandung bertempat di Ruang Auditorium Rosada Kantor Walikota Bandung yang juga dihadiri oleh para pejabat yang kantornya akan dikunjungi sebagi lokus. Pada kesempatan ini peserta Diklatpim langsung dihantarkan oleh kepala Bandiklat Kota Lubuklinggau, Ibu Dra. Septina Zuraida, SH, M.Si, yang juga didampingi oleh Bapak Jonggi Tambunan, dari Bandiklat Depdagri dan Ibu Dra. Hartini, MM, widyaiswara Bandiklat Depdagri. Setelah Upacara Penerimaan peserta Diklat berangkat ke lokus sesuai dengan focus yang dibagi dalam 4 (empat) kelompok untuk mencari atau mendapatkan data guna penyusunan Laporan Observasi Lapangan yang mesti disusun oleh peserta Diklat untuk diangkat dalam kegiatan Pra Seminar dan Seminar sesuai dengan jadwal. Adapun ke-4 kelompok tersebut adalah sebagai berikut :

 a.       Kelompok I (pertama) dengan focus “Peningkatan Kunjungan Wisatawan ke Kota Bandung Melalui Peningkatan Promosi dan Pemasaran Pada Bidang Promosi dan Bimbingan Masyarakat” dengan lokus di

          kantor “Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung”.

b.       Kelompok II (dua) dengan focus “Meningkatkan Pelayanan Terpadu Bidang Perizinan Bangunan” dengan lokus di kantor “Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Kota bandung”.

c.        Kelompok III (tiga) dengan lokus “Meningkatkan Pendidikan Keterampilan Kelompok Belajar Usaha Pada Bidang Pendidikan Luar Sekolah” dengan lokus di kantor “Dinas Pendidikan Kota Bandung”.

d.       Kelompok IV (empat) dengan lokus “Peningkatan Peran dan Fungsi Kecamatan Melalui Pelayanan Administrasi Kependudukan” dengan lokus di kantor “Camat Kecamatan Coblong Kota Bandung”.

 Keempat kelompok peserta Diklatpim tersebut diterima oleh para pejabat di tempat/lokus masing-masing dengan penuh keakraban dan rasa persaudaraan dalam nuansa shilaturrahim dengan sekaligus memberikan data-data yang diperlukan oleh peserta untuk bahan penyusunan Laporan Observasi Lapangan. Kegiatan pengumpulan data dilaksanakan sampai pukul 14.00 WIB, dan setelah itu peserta kembali ke Hotel untuk beristirahat sejenak dan persiapan pengolahan data dan penyusunan Laporan Observasi lapangan oleh tiap kelompok.

 Selanjutnya mulai pukul 16.00 WIB seluruh peserta didampingi Ibu Dra. Hartini, MM, widyaiswara dari Bandiklat Depdagri dan Drs. H. Jamhari, SH, M.Si, Direktur Kurikulum dan Evaluasi Diklatpim III Angkatan II BLUDi bertemu/berkumpul di Ruang Pertemuan Dayang Sumbi Room Hotel Jayakarta melakukan diskusi sesuai kelompok masing-masing tentang hasil pengumpulan data yang telah dilaksanakan. Pada kesempatan ini peserta Diklat duduk berkumpul dengan setting sesuai dengan kelompoknya masing-masing dan dengan penuh semangat mulai melakukan pengolahan data dan penyusunan Laporan Observasi Lapangan yang akan diangkat pada kegiatan Pra Seminar besok hari Rabu. Tanggal 23 Desember 2009. Dalam penyusunan Laporan OL ini beserta bertekad untuk bekerja keras menyelesaikannya sampai nanti malam sehingga esok hari benar-benar sudah siap untuk kegiatan Pra Seminar.

 


Contact

BANDIKLAT KOTA LUBUKLINGGAU PROVINSI SUMATERA SELATAN

Jalan Pembangunan Kelurahan Pelita Jaya
Kota Lubuklinggau


0733-321563
HP. 085367036763 (Websitemaster)